Kini Alertpay mengganti cara verifikasinya lebih mudah dan cepat hanya beberapa menit, yaitu dengan kredit card dan nomor telepon. Sobat tinggal pilih mau pakai credit card atau nomor handphone yang aktif. Kalau sobat tidak punya credit card sobat tinggal pilih pakai nomor handphone saja karena pin verifikasi akan dikirimkan lewat sms, kalau gak punya boleh pakai nomor handphone saudara yang serumah. Jika sobat sudah punya akun alertpay tapi belum verified member bisa langsung verifikasi, inilah langkah-langkahnya :
2. Jika sobat sebelumnya sewaktu mendaftar alertpay belum memasukan nomor hanphone masuk dulu ke profile dan masukan nomor handphone yang aktif.
3. Kemudian kembali, pilih menu profile, lalu klik menu verification
4. Klik Become Verified
5. Beri tanda Phone validation (mobile phones only) klik next
6. Pada Please select a mobile phone number verification, pilih nomor Hp yang sudah sobat masukan pada profil, terus klik next
7. Klik Send Validation Code, tunggu beberapa menit akan ada sms masuk,dengan nomor pengirim +447797990997 dengan isi smsnya Alertpay phone validation code is... (3 digit angka yang dikirimkan melalui sms tersebut) buka sms kemudian masukan 3 digit angka pin verifikasi pada sms yang dikirimkan alertpay klik Submit
Selesai deh sekarang akun alertpay sobat sudah sukses terverifikasi. Bagi sobat yang belum punya akun alertpay bisa daftar di sini
Update :
Bagi sobat yang sudah melakukan langkah-langkah sesuai petunjuk di atas tetapi enggak dapat kiriman sms 3 digit pin verification dari alertpay, coba deh ganti nomor hp misal tadinya pakai smart ganti dengan nomor simpati, As, XL, mentari, IM3, atau yang lainnya, boleh pakai nomor saudara atau teman.
0 komentar:
Post a Comment